Game Pelayan Restoran Paling
Seru di Android. Game tentang pelayan di restoran tentu sudah familiar di
kalangan para pecinta game santai. Terdapat berbagai jenis permainan sejenis
ini yang dapat dimainkan lewat perangkat android. Game tentang pelayan restoran ini tentu akan memberikan sensasi
kesenangan tersendiri bagi para pemainnya.
Kesenangan
tersebut bisa didapat karena pada permainan ini kamu akan berperan sebagai
pelayan yang menyajikan atau menyiapkan berbagai makanan untuk para pelanggan
yang sudah order. Selain itu, kamu juga akan merasakan ketegangan yang sangat
memacu adrenalin. Meskipun game ini
bukan genre petualangan, akan tetapi tetap bisa menimbulkan perasaan berdebar
bagi kamu yang memainkannya. Dengan semakin tinggi level yang dicapai, maka
kecepatan dan tingkat kesulitan juga akan semakin bertambah.
Nah,
pada pembahasan artikel kali ini kami akan menyajikan informasi mengenai game
pelayan restoran yang paling seru dan bisa dimainkan di android. Pesaran,
apa saja game tersebut? Marik simak
ulasannya sebagai berikut:
Diner Dash
Permainan
Diner Dash tentu sudah tidak asing di kalangan para pecinta game bertema restoran. Game yang satu ini mempunyai tampilan yang
bervariasi, sehingga kamu tidak akan merasa bosan apabila memainkannya. Selain itu,
hadirnya para pelanggan yang silih berganti akan membuat kamu merasa senang
karena seakan benar-benar melayani pelanggan sungguhan. Di sini, kamu
diharuskan untuk membantu Flo dengan cepat dan sigap memberi layanan pada para customer. Kamu akan merasakan bagaimana
rasanya bekerja dengan 3 pilihan sift kerja.
Keunggulan
yang menonjol dari game pelayan restoran ini adalah kamu dapat bermain dengan
teman kamu serta mengerahkan kemampuan untuk saling membantu satu sama lain
dalam me;awan Mr. Big beserta para pengikutnya. Bagi kamu yang ingin download game ini, bukalah aplikasi Plya Store dan mulai mengunduhnya. Tenang
saja,karena game ini bisa didapat secara gratis.
Cooking Fever
Salah
satu game tentang pelayan restoran
adalah Cooking Fever. Game ini juga
mempunyai peminat yang cukup banyak karena keseruan permainan dan fitur menarik
yyang dihadirkannya. Hal tersebut terbukti dengan jumlah unduhan di Play Store
yang mencapai 1 juta lebih pengunduh. Keunggulan dari Cooking Fever adalah
menjadi salah satu permainan pilihan editor di Play Store. Tentunya, hal
tersebut semakin menambah kualitas dari game bertema restoran yang satu ini.
Cara
bermainnya pun tidak berbeda jauh dengan permainan Diner Dash, yang mana kamu akan
memberi pelayanan pada para pelanggan restoran. Kamu mempunyai misi untuk melayani
pembeli dengan sigap sebelum mereka marah-marah. Dalam game pelayan restoran ini,
terdapat beberapa pilihan lokasi restoring yang dapat kamu singgahi. Tentunya,
setiap lokasi tersebut mempunyai tingkat tantangan dan kesulitaannya
masing-masing. Kamu bisa mengunduh game ini di Play Store secara gratis.
Little Big Restaurant
Game bertema restoran ini akan mengajak kamu mengelola
restoran yang menyajikan makanan ala Amerika. Kamu harus melayani pelanggan
sebaik mungkin agar mereka juga memberikan kesan yang baik pada restoranmu. Di sini,
ketangkasanmu dalam mengelola restoran akan benar-benar diuji.
Dekorasi
restoran yang menawan juga tersedia untuk berbagai macam Negara. Game
pelayan restoran ini dapat menjadi teman untuk mengisi kekosongan waktu
kamu. Little Big Restaurant bisa kamu download dengan gratis dan sudah dalam
versi yang lengkap. Permainan ini dapat
dimainkan oleh berbagai kalangan usia. Namun, anak-anak cenderung lebih menyukai
permainan sejenis ini.
Ice Cream Reastaurant Full
Game ini agak berbeda dengan game genre restoran pada
ummumnya. Sebab, Ice Cream Reastaurant Full memiliki tema yang unik berupa
restoras es krim. Di sini, kamu mempunyai misi untuk membantu sepasang kekasih
bernama Paul dan Julie untuk memberi pelayanan kepada para pelanggan yang
memesan es krim.
Juli
berperan sebagai waitress yang
mengantarkan makanan yang dipesan oleh pelanggan, sedangkan Paul bertugas untuk
membuat es krim. Kamu bisa membantu sepasang kekasih ini untuk memberikan
pelayanan restoran yang maksimal. Hal yang
membuat game pelayan restoran ini sama dengan game restoran yang
lainnya yakni mereka mempunyai timer dalam memberi pelayanan di akhir hari. Jika
penasaran dengan permainan ini, kamu bisa mendownload tanpa membayar di Play
Store.
Cooking Town
Game ini merupakan salah satu permainan pilihan editor
Play Store yang wajib kamu mainkan. Hal ini karena game Cooking Town memiliki
tingkat keseruan yang cukup tinggi. Game
ini akan menantang kamu untuk memainkan setiap level dengan kesulitan bermain
yang semakin bertambah. Tidak tanggung-tanggung, level dalam game ini mencapai
480 lebih yang akan semakin membuat kamu betah untuk berlama-lama memainkan
game ini.
Selain
menyediakan lebih dari 480 level, game pelayan restoran ini juga
menyajikan 12 lebih restoran yang memiliki desain sangat artistic dan elegan. Tertarik
untuk mencobanya? Kamu bisa mendownload-nya di Play Store.
Cooking Talent—Restaurant Fever
Game bertema restoran ini tidak kalah bagus dengan game
bertema senada pada umumnya. Game ini
memberikan challenge pada pemain
untuk menyelesaikan setiap level yang dimainkannya. Misi yang perlu dilakukan
adalah membuat makanan serta melayani setiap pembeli yang melakukan pemesanan
makanan. Mungkin game ini terlihat
sederhana, akan tetapi game cooking talent—restaurant fever cukup membuat
geregetan setiap gamers yang memainkannya.
My Café—Restaurant Game
Pernahkah terbesit dalam benak kamu untuk mempunyai
sebuah café? Jika iya, mungkin kamu bisa merealisasikannya dalam sebuah game
yang berjudul My Café—Restaurant Game. Di sini, kamu mempunyai misi untuk segala hal yang
berkaitan dengan bisnis makanan di café.
Kamu juga harus menyiapkan berbagai
bahan baku, mengelola keuangan, hingga melayani para pembeli makanan di game
pelayan restoran ini.
Kamu
juga berkesempatan untuk memperkerjakan beberapa karyawan agar pekerjaan kamu
bisa lebih ringan karena terbantu oleh adanya karyawan baru tersebut. Tertarik
untuk menciptakan bisnis kafe yang sukses? Buktikan dulu dengan memainkan game my café—restaurant game.
Cafeland—World Kitchen
Masih
dengan game pelayan restoran, kali ini kita akan membahas permainan
yang dibesut oleh GAMELOS. Dalam fitur permainannya, game ini menyajikan
permainan yang mana kamu akan memberi pelayanan kepada setiap pelanggan yang
datang ke restoran
Selain
memberi pelayanan, kamu juga akan mengelola berbagai pernak-pernik restoran
dengan optimal. Hal yang perlu kamu perhatikan yaitu mengenai masalah interior
dan eksterior restoran, hingga bahan-bahan dapur yang terdapat di restoran. Bukan
hanya itu, kamu juga dapat meng-upgrade berbagai peralatan memasak yang akan
semakin membuat proses memasak menjadi lebih maksimal. Segera download game ini di Play Store.
Demikianlah
pembahasan terkait game pelayan restoran
terbaik yang dapat kamu mainkan lewat android.dengan memainkan game dengan
jenis di atas, maka kamu dapat mengasah kemampuan dalam managemen restoran. Selain
itu, bukan kemampuan mengelola restoran saja yang akan kamu peroleh, melainkan
hiburan yang mengasyikkan yang tidak akan kamu dapatkan dari bermain game
bergenre lain.